Call for Research Collaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Pendaftaran : 12 January - 02 February 2026

Proposal Masuk : 32

Organisasi Riset lmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora (OR IPSH) BRIN mengundang periset dan stakeholder untuk berkolaborasi dalam Rumah Program Tahun 2026 yang merupakan program Prioritas Nasional (PN) melalui Call for Research Collaboration (CFRC) Tahun 2026. Program pada Tahun 2026 terdiri dari 2 (dua) Rumah Program dan 36 topik riset yaitu: 

  1. Rumah Program Hasil Riset dan Inovasi tentang Ke-Indonesiaan (RP 1) yang terdiri dari 19 topik riset; dan
  2. Rumah Program Hasil Riset dan Inovasi tentang Dinamika Kontemporer (RP 2) yang terdiri dari 17 topik riset.

Melalui Call for Research Collaboration (CFRC) Rumah Program Tahun 2026, diharapkan dapat menjadi wadah kolaborasi riset lintas disiplin ilmu dan lintas institusi yang dapat memperkuat kapasitas riset, menghasilkan jejaring pengetahuan yang lebih luas, menjawab isu-isu global dan nasional, serta menjadi motor penggerak transformasi sosial, penguatan kebijakan, dan pembangunan berkelanjutan berbasis riset dan inovasi.

Rumah Program (RP) 1: Hasil Riset dan Inovasi tentang Ke-Indonesiaan

Riset bidang ilmu sosial dan humaniora yang mendukung aspek continuity dari bangsa Indonesia, yakni apa yang perlu tetap ada, dipelihara, dan menjadi pijakan bagi keberadaan bangsa ini di Tahun 2045, yaitu “kebangsaan” itu sendiri, identitas dan jati diri sebagai bangsa, serta berbagai hal yang terkait dengan ’Ke-Indonesiaan’.

NoTopik Riset RP 1 - Hasil Riset dan Inovasi tentang Ke-Indonesiaan
1.1Pelembagaan Institusi Politik di Tingkat Nasional dan Lokal Menuju Konsolidasi Demokrasi
1.2Kesetaraan dan Inklusi Sosial di Tengah Arus Politik Identitas dan Regresi Demokrasi
1.3Interaksi Desa–Kota, Kebudayaan Ruang, dan Sistem Sosial-Ekologi Indonesia
1.4Keluarga, Siklus Kehidupan, dan Ketahanan Sosial Indonesia
1.5Vaksin dalam Perspektif Sosial Humaniora
1.6Diaspora dan Kewarganegaraan
1.7Kolonialitas Kuasa di Asia-Pasifik: Relasi Negara dan Etnis Minoritas
1.8PenguatanPesantren Dalam Pencapaian SDGs: Ekoteologi, Tata Kelola, Multikulturalisme, dan Ketahanan Sosial
1.9Penguatan Edukasi, Sertifikasi, dan Ekosistem Halal
1.10Agama Dalam DinamikaModerasi, Ekstrimisme, dan Terorisme
1.11PemaknaanUlang dan Kontestasi Ruang Sipil di Era Post-Truth
1.12Konstitusionalitas dan ReformasiRegulasi atas Pangan, Energi, dan Air
1.13Penguatan Identitas Bangsa dalam Sistem Pendidikan Indonesia
1.14Kualitas Pendidikan dan Ketimpangan Hasil Belajar di Wilayah 3 T (Tertinggal, Terdepan,  Terluar)
1.15DinamikaPerguruan Tinggi Indonesia
1.16Tata Kelola Makanan Bergizi Gratis (MBG)
1.17Pengelolaan Keberagaman Budaya untuk Penguatan Persatuan Nasional dan Pembangunan Inklusif
1.18Budaya Energi Berkelanjutan untuk Ketahanan dan Kemandirian Nasional
1.19Kajian Papua: Generasi Milenial dan Generasi Z

Rumah Program 2: Hasil Riset dan Inovasi tentang Dinamika Kontemporer

Riset bidang ilmu sosial dan humaniora yang mengkaji berbagai perubahan masyarakat yang harus direspon dengan cepat dan tepat.

NoTopik Riset RP 2 - Hasil Riset dan Inovasi tentang Dinamika Kontemporer
2.1Kemitraan Strategis Indonesia dalam Merespon Krisis Global
2.2Demokrasi Tata Kelola Pembangunan Berkelanjutan dan Berkeadilan
2.3Tata Kelola Transformatif Ibu Kota Negara dalam Perspektif Sosial Politik dan Budaya
2.4Mobilitas Penduduk, Integrasi Sosial, dan Migrasi Kontemporer
2.5Ketimpangan Sosial,  Transformasi Demografi, dan Masa Depan Pekerjaan
2.6Konektivitas Infrastruktur Cina
2.7Politik Ekologi dan Energi di Asia, Afrika. dan Eropa
2.8Sumber Daya Pangan dan Budaya Makan di Asia
2.9Penguatan Tata Kelola Penyelenggaraan Ibadah Haji
2.10Dinamika Minoritas Keagamaan di Indonesia Kontemporer
2.11Ketahanan Pangan dalamPerspektif Hukum KekayaanIntelektual (HKI)
2.12Penegakan Hukum Pidana dan Perlindungan Gender, HAM, dan KeadilanRestoratif
2.13Climate Justice Nexus: Transisi Energi Berkeadilan dan Tata Kelola Air Berkelanjutan Rekonstruksi Hubungan Lingkungan dan Masyarakat
2.14Transformasi Pendidikan Berbasis Etnopedagogi, Keberlanjutan, Karakter, dan Inklusi Digital
2.15Adaptasi dan Resiliensi Sosial Budaya dan Lingkungan untuk Ketahanan Nasional Berkelanjutan
2.16Minoritas, Representasi, dan Inklusi osialuntuk Pembangunan Berkeadilan
2.17Teknologi Baru dan Mobilitas Sosial untukTransformasi Sosial,  Budaya, dan Ekonomi

Link Website Seleksi Proposal: https://s.brin.go.id/l/ORIPSH_CFRCRumahProgram2026

Dokumen-dokumen peraturan dan yang terkait dapat diakses pada tautan https://s.brin.go.id/l/ORIPSH_DokumenCFRC_RP2026 

Persyaratan

  1. Ketua Tim adalah SDM Iptek BRIN yang aktif, tidak sedang Tugas Belajar, atau cuti di luar tanggungan negara.
  2. Berpendidikan minimal S2/ Peneliti Madya/ sedang menjalani/ akan mendaftar pada program Degree by Research (DbR).
  3. Periset maksimal terlibat dalam 2 (dua) kegiatan riset Rumah Program OR IPSH yaitu: a) menjadi Ketua Tim maksimal dalam 1 (satu) kegiatan riset dan menjadi anggota di 1 (satu) kegiatan lainnya; atau menjadi anggota di 2 (dua) kegiatan riset.
  4. Jumlah periset dalam 1 (satu) kegiatan adalah 3-6 orang termasuk Ketua Tim.
  5. Tim wajib melibatkan minimal 1 (satu) orang sivitas OR IPSH dan 1 (satu) orang dari eksternal BRIN (dosen/ praktisi/ NGO).
  6. Kepakaran dan rekam jejak penelitian sesuai dengan proposal yang diajukan.
  7. Ketua Tim yang sedang/ akan menjalani program Degree by Research (DBR), wajib mengunggah surat keterangan
  8. Bersedia mengikuti seluruh tahapan seleksi CFRC Rumah Program OR IPSH Tahun 2026.
  9. Menyusun proposal dan RAB yang mengacu pada panduan seleksi sebagaimana tercantum pada web CFRC RP 2026.
  10. Tim yang lolos seleksi wajib mempersiapkan riset desain, mengikuti proses klirens etik, dan menandatangani kontrak kinerja.

Skema Riset dan Ketentuan Pendanaan
 

NoSkema RisetTarget Output

Pengusulan

Anggaran

(Maksimum)

Komponen

Biaya

1

Field Research

 

2 (dua) target output yaitu:

a.1 (satu) artikel jurnal internasional bereputasi minimal dengan status minimal Under Review pada Desember 2026; dan 

b.1 (satu) book chapter  terindeks global/ artikel jurnal internasional bereputasi/ output lainnya (di antaranya konsep film animasi, film dokumenter pendek,  desain game, database, esai foto,  peta GIS, desain,  konsep desain, model) 

Rp100.000.000,00

atau

Rp150.000.000,00  

untuk wilayah 3T

Belanja Bahan Non Operasional Lainnya:  

1. Belanja bahan

2. Belanja sewa

3. Belanja jasa profesi

4. Belanja perjalanan dinas biasa

5. Belanja perjalanan dinas dalam kota

2

Small Grant Research

 

1 (satu)  publikasi ilmiah minimal dengan status minimal Under Review pada Desember 2026 yang terdiri dari:

a.1 (satu) artikel jurnal internasional bereputasi;  atau

b.1 (satu) book chapter  terindeks global.

Rp25.000.000,00

Belanja Bahan Non Operasional Lainnya:

1. Belanja bahan

2. Belanja sewa

3. Belanja jasa profesi

4. Belanja perjalanan dinas biasa

5. Belanja perjalanan dinas dalam kota

Format Proposal

Call for Research Collaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026 - Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Format Rincian Anggaran Biaya (RAB)

Call for Research Collaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026 - Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Format Surat Ijin Penelitian

Call for Research Collaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026 - Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Format Surat Keterangan Sedang/ Akan Menjalani Program DBR

Call for Research Collaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026 - Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026

Call for Research Callaboration (CfRC) OR Ilmu Pengetahuan Sosial dan Humaniora Tahun 2026
Seleksi Administrasi
03 Feb 2026 00:00 06 Feb 2026 23:59
Seleksi Substansi
07 Feb 2026 00:00 18 Feb 2026 23:59

Email : manajerprogramoripsh@gmail.com

Tim Program dan Keuangan OR IPSH

  1. Basdiati
  2. Kresnapati Pribadi Kusdarwanto
  3. Devi Apriana
  4. Uyat Fitriatna
  5. Charfikarani
  6. Resvy Deriza
  7. Ayudya Fitri Yohanita